Semoga capaian tersebut bisa menjadi motivasi bagi dosen unismuh yang bergelar Doktor. Gelar Profesor tersebut merupakan gelar pertama unismuh yang berstatus sebagai dosen yayasan.
Semoga dengan capaian status akademik yang tertinggi dapat lebih memberikan karya yang produktif untuk unismuh agar lebih berkemajuan. Sekali lagi keluarga besar Prodi Pendidikan Sosiologi mengucapkan selamat kepada bapak Prof. Dr. Abdul Rahman Rahim, MM, semoga bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan.
Rahman Rahim tegaskan bahwa, Surat Keputusan jabatan akademik guru besar ini ditandatangani Menristekdikti, Mohammad Natsir tanggal 20 Desember 2018.
SK ini bernomor 60028/A2.3/KP/2018 dan mulai berlaku sejak 1 Desember 2018.
Rahman Rahim jadi Profesor pada bidang Ilmu ekonomi dan bisnis dengan angka kredit sebesar 869, tegas doktor ekonomi PPs-Universitas Airlangga Surabaya ini.
Saat ini pria kelahiran Sengkang 25 Agustus 1963 merupakan Profesor ke 5. Empat Profesor adalah guru besar dengan status dosen di pekerjakan LLDIKTI.
Keempat profesor itu Prof. Dr. Syafiuddin, M.S, Prof.Dr.Ir.Hj. Ratnawati Tahir, M.Si, Prof.Dr. Irwan Akib, M.Pd, dan Prof.Dr. Alyas, M.Si.
Rahman Rahim pernah jadi Dekan Fakultas Ekonomi Unismuh, Wakil Rektor I Unismuh Makassar dua periode dan saat ini jadi rektor Unismuh Makassar periode 2016-2020.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar